Gotong Royong Bangun Pesantren Hafizh Al Quran
Gotong Royong Bangun Pesantren Hafizh Al Quran

Gotong Royong Bangun Pesantren Hafizh Al Quran

Sisihkan Harta Anda Sebesar Rp. 60.000 per Orang/bulan, Insya Allah akan Mampu Wujudkan Pesantren Wa

Rp 313.816
donasi terus dikumpul
Donasi5
Status
Jadi #JembatanKebaikan dengan menyebarkan program ini.

Keterangan

Seorang santri terlihat berdiri di selasar bangunan berbilik, tatapan matanya mengarah pada petak-petak sawah dan kebun terhampar di depannya. Lisannya tak henti melantunkan ayat-ayat Alquran. Ia adalah salah satu santri yang memilih Al Quran sebagai sahabat hidupnya. 

Banyak lagi santri lainnya yang juga menjadikan Al Quran sebagai sahabatnya, mereka berjuang menghafal Al Quran di bawah bimbingan Seorang Hafifz bersanad di Pesantren Qoryah Quran Wanayasa. Mereka disiapkan menjadi pemimpin qurani dalam program “One Hafidz for One Masjid”. Mereka diharapkan menjadi solusi akan sulitnya mendapatkan seorang imam masjid yang memiliki bacaan Al Quran berkualitas (bersanad). 

Untuk mewujudkan harapan ini, Qoryah Quran Wanayasa berpegang pada prinsip Ta'awwun dan Tabarruk. Ta’awwun adalah sinergi berbagai pihak, termasuk orang tua, pesantren dan masyarakat.. Sedangkan "Tabarruk" adalah tradisi pesantren mencari keberkahan kepada Allah SWT melalui aktivitas kebaikan termasuk ber-infaq dan ber-wakaf. Oleh karena itu, siapa saja, termasuk yatim / dhuafa, bisa belajar Al Quran di Qoryah Quran, tanpa khawatir putus pendidikan akibat kesulitan ekonomi. 

Tidak ada kapitalisasi pendidikan, tidak ada akad ijarah antara lembaga dengan santri (via orang tua) yang menjadikan dunia pendidikan mengarah pada akad transaksional seperti halnya jual beli. Tidak ada uang gedung atau uang pangkal, tidak ada biaya jasa pendidikan kecuali infaq dan wakaf yang dilandaskan pada keikhlasan ta’awwun berdasarkan standar rata-rata kebutuhan pendidikan yang telah disepakati.

Ta'awwun seperti ini ditujukan untuk meraih keberkahan dan pertolongan dari Allah SWT, yaitu berupa lahirnya generasi qurani yang dapat menjadi semburat cahaya cemerlang yang menerangi Indonesia, sebagaimana hadist Rasulullah SAW :

"Sesungguhnya Allah senantiasa menolong hambaNya selama hamba menolong saudaranya" (HR. Muslim).

Amanah ini memang berat. Ratusan juta umat Islam di Indonesia, dari Sabang sampai Merauke, menanti mereka. Banyak umat yang masih terbata-bata, belum bisa membaca Alquran, bahkan banyak pula imam masjid yang sangat memprihatinkan bacaannya. Harapan inilah yang mendorong Qoryan Quran Wanayasa bertekad untuk melangkah dan terus maju berbenah diri, menjalin sinergi kekuatan dengan berbagai elemen masyarakat.

Untuk itu, kami mengajak Anda dan para muhsinin lainnya agar terlibat membangun Qoryah Quran Wanayasa demi mewujudkan Indonesia yang diberkahi dengan cahaya Rabbani.

Mari ! Dukung Qoryah Qur’an Wanayasa Melahirkan “One Hafidz for One Masjid”.

Fundraiser

Jadi #JembatanKebaikan sebagai fundraiser program ini.

Berita

29 Sep 2020

Dukungan Komunitas SiJum Bandung

Kunjungan komunitas SiJum Bandung, dukungan terhadap pembangunan Qoryah Qur'an Wanayasa 

Alasan kami berbagi adalah untuk menyebarkan syiar dan mengajak komunitas lainnya untuk bersama menyebarkan syiar-syiar berbagi. Insya Allah berbagi itu baik dan akan dibalas dengan pahala yang besar, ujar ilham perwakilan dari Komunitas SiJum Bandung.

Selain itu pembangunan juga masih terus dilakukan, mari berwakaf lagi untuk mewujudkan pesantren pencetah hafizh di legokhuni wanayasa ini.

16 Sep 2020

Pencairan Dana Rp 116.982.200

Melanjutkan Pembangunan masjid pesantren.. 

16 Sep 2020

Pembangunan masjid pesantren berlanjut

  1. Alhamdulillah proses pembangunan masjid pesantren mafatih dimulai lagi. 

Pekerjaan yang dilakukan saat ini adalah pemasangan dinding masjid. 


Semoga pembangunan dapat berjalan lancar dan selesai sesuai harapan.

Ayo donasi wakaf lagi untuk pembangunan pesantren mafatih qoryah quran wanayasa. 

Insya Allah tiap satu bata yang anda wakaf kan akan mengalirkan pahala selama masjid bermanfaat untuk ibadah. Aamiin..

25 Aug 2020

Pencairan Dana Rp 150.000.000

Untuk cicilan pembayaran lahan pesantren bulan agustus 2020

14 Aug 2020

Alhamdulillah pembangunan tambahan asrama santri telah selesai dibangun

Update Pembangunan Qoryah Qur'an Wanayasa, 10 Agusutus 2018

1. Bangunan sementara asrama pengahafal Al-Qura'an siap digunakan

2. Toilet tambahan

3. Pembuatan area mencuci santri dan jemur pakaian, tangga dan jalan menujur area mencuci santri

4. Kandang Ayam di kolong asrama

5. Toren baru untuk cadangan air

6. Pembuatan saluran air untuk bangunan sementara, toilet dan area cuci.

Kami ucapkan jazakumullah khairan ahsanal jaza' kepada para donatur.. 

Wakaf pembebasan lahan, pembangunan masjid dan pembangunan asrama permanen santri masih terbuka.. Kami senantiasa mengajak kaum muslim untuk menyisihkan hartanya untuk investasi pahala di pembangunan pesantresn Qoryah Quran wanayasa ini. 

27 Jul 2020

Pencairan Dana Rp 69.200.000

Untuk Pembangunan Kamar Santri, perbaikan kamar santri yang rusak dan perbaikan dan tambahan sarana sanitasi pesantren..

13 Jul 2020

Pembangunan Tambahan Kamar Santri

Update Pembangunan 8 Juli 2020:

1. Meja stainless untuk dapur telah datang. Asalnya menggunakan meja kayu buatan sendiri, namun agar mudah dibersihkan, tahan lama, dan rapi diputuskan menggunakan stainless.

2. Pintu penutup dapur telah dipasang. Sebelumnya menggunakan triplek yang disandarkan di dinding saja, diganjal dengan lemari es agar tidak jatuh. Sekarang dibuat pintu besi yang ditutup ram nyamuk agar sirkulasi udara dapur bagus namun serangga tidak masuk.

Baik meja maupun pintu adalah sumbangan dari Bu Yulfi dari Jakarta


3. Rangka untuk kamar santri tambahan sudah jadi, tinggal ditutup dengan atap spandek. Seluruh struktur menggunakan baja ringan.

4. Pondasi tangga menuju lokasi mencuci

baju dan jemuran baru telah selesai. Tinggal menutup anak tangga dengan paving blok agar tidak membuat alas kaki kotor dengan tanah saat dilalui.

5. Dinding asrama bilik dilapisi triplek agar lebih kuat dan mencegah tikus masuk.

Sisa pekerjaan:

1. Memasang atap spandek di kamar santri baru

2. Membuat jendela dan ventilasi dapur

3. Membuat kamar mandi tambahan

4. Membuat intalasi air tempat mencuci baju

5. Membuat struktrur jemuran baju

6. Membuat kandang ayam

7. Renovasi-renovasi bangunan lama

Melihat kebutuhan yang ada, saat ini dana yang telah terkumpul masih sangat kurang. Kesempatan bagi yang ingin mengabadikan hartanya bahkan membuatnya berlipat-lipat nilainya.

Ini ada program menarik bagi yang ingin ikut membangun Pesantren Tahfizh:

Gotong Royong Bangun Pesantren Tahfizh Al Quran

Sisihkan Harta Anda Sebesar Rp. 60.000 per Orang/bulan, Insya Allah akan Mampu Wujudkan Pesantren Wakaf Penghafal Al Quran di Wanayasa.

07 May 2020

Program dirilis

Donatur (5)

aa

Sebesar Rp 100.000

1 tahun yang lalu

""

Sebesar Rp 10.000

2 tahun yang lalu

""

Abu fikar

Sebesar Rp 50.000

2 tahun yang lalu

""

sdfasfasf

Sebesar Rp 100.000

2 tahun yang lalu

"fdasdfasf asfas"

Sebesar Rp 50.000

3 tahun yang lalu

""